Lowongan Kerja Non PNS Kementerian Bappenas September 2018 - bursa kerja cpns dan bumn 2024

Lowongan Kerja Non PNS Kementerian Bappenas September 2018


lowongan kerja kementerian bappenas / ppn september 2018

lowongan kerja non pns kementerian bappenas september 2018 - pusatkerja1.blogspot.com - selamat pagi dan selamat datang di bursa kerja cpns dan bumn. Di pagi hari ini, admin akan memberikan informasi. Informasi yang admin berikan yaitu penerimaan karyawan kementerian bappenas. Sebelum admin memberikan informasi persyaratan persyaratannya, ada baiknya admin memberikan sedikit sejarah dari kementerian bappenas.

Sejarah Bappenas dimulai sejak masa proklamasi kemerdekaan NKRI pada Agustus 1945. Menyusul proklamasi, Indonesia tidak serta-merta diakui kedaulatannya oleh dunia. Diperlukan berbagai perjuangan baik secara fisik maupun diplomasi untuk sampai kepada berdirinya Kabinet Republik Indonesia Serikat pada 23 Desember 1949 menyusul kesepakatan Konferensi Meja Bundar di Den Haag, Belanda.

Kelembagaan badan perencanaan nasional kemudian mengalami perubahan seiring dengan dinamika nasional Indonesia. Akibat terbaginya fokus antara pelaksanaan tugas dan menghadapi Belanda melalui peperangan dan diplomasi, PPSE menjadi tidak dapat melaksanakan tugas sepenuhnya. Eksistensi pemikiran PPSE kemudian dilanjutkan oleh tiga kelembagaan yaitu Kepanitiaan pada Kementerian Perdagangan dan Industri, Dewan Perancang Negara dan Biro Perancang Negara, serta Dewan Perancang Nasional (Depernas).

Kemudian pada era Orde Baru dibentuklah Kementerian Negara Perencanaan Pembangunan Nasional dan pada 1980 dibentuklah Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Tingkat Provinsi dan di setiap Kabupaten/Kota. Bappeda bertugas memadukan perencanaan nasional dan daerah mengikuti kebijakan mengenai otonomi daerah. Pada era ini pula disusun Pola Umum Pembangunan Jangka Panjang (PJP) I dan II, masing-masing mencakup waktu 25 tahun dan diimplementasikan dalam Rencana Pembangunan Lima Tahun (Repelita) I-X (1969–2019) yang sayangnya harus terhenti menjelang akhir Repelita VI. Krisis ekonomi, sosial, politik, dan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah berujung bubarnya Kabinet Pembangunan VII dan lengsernya Presiden Soeharto pada 21 Mei 1998.

Di bulan september 2018, kementerian bappenas / ppn membuka lowongan kerja non pns dan memberikan kesempatan berkarir kepada anda untuk menjadi karyawan dengan posisi sebagai:

Tenaga  Ahli  Analisa  Konten  Website
Persyaratan:

- Pendidikan minimal D3 atau S1 bidang ilmu komputer, sistem informasi, teknik informatika dan rumpun terkait dengan keilmuan komputasi.

- Memiliki pengalaman dibidang penyajian konten website lebih dari 3 tahun

- Menguasai bahasa PHP

- Menguasai database MySQL atau MariaDB

- Memiliki pengetahuan dalam konfigurasi CMS khususnya Concrete5

- Memiliki keahlian dalam komunikasi dan pembuatan laporan

- Dapat bekerja sama dengan tim maupun individu

- Berkelakuan baik dan tidak pernah terlibat dalam tindakan kriminal

- Bersedia mengikuti seleksi yang dilakukan oleh Pusat Data dan Informasi Perencanaan Pembangunan Bappenas dengan jadwal yang diberikan

Adapun  penugasan  yang  diberikan  antara  lain:

1. Menganalisis desain dan konten website Bappenas sesuai dengan perkembangan teknologi dan kebutuhan dari Bappenas agar tidak hanya berisi berita seremonial namun menampilkan substansi Bappenas (Dokumen perencanaan, rencana aksi, dokumen evaluasi, bluebook, greenbook, JDIH, dsb) dalam bentuk dokumen analisis

2. Merangkum masukan dari stackholder/unit kerja terkait di Bappenas

3. Membuat peta situs (site map) penyajian konten dari hasil analisis konten

4. Membuat mockup tampilan detail sesuai peta situs dan rancangan desain website Bappenas

5. Melakukan perapihan konten yang ada di website Bappenas berdasarkan hasil analisis konten

6. Membuat strategi dan penjadwalan agenda migrasi semua isi/konten website Bappenas

7. Memindahkan semua isi/konten website Bappenas dari cms lama sebelum di update sesuai dengan strategi pada point 6

8. Melakukan transfer pengetahuan kepada staf Pusdatin

9. Membuat dokumen rencana kerja, dokumen site map, dan dokumen implementasi dalam bentuk dokumen progress pekerjaan bulanan

10. Melakukan tugas lain terkait dengan pemutakhiran website Bappenas dari pimpinan yang sesuai dengan ruang lingkup.

Apabila anda ingin menjadi karyawan kementerian bappenas / ppn dan sudah memenuhi kualifikasi di atas maka anda dapat mengirimkan berkas lamaran yang terdiri dari:

- CV

- Scan Ijazah

- Scan Slip Gaji/ Kwitansi hasil Pekerjaan terbaru

- Daftar link ke website atau aplikasi berbasis website yang pernah dibuat

- Surat penawaran yang menyebutkan nominal biaya pekerjaan dalam mata uang Rupiah dalam waktu pekerjaan maksimal 3 bulan.

Dan semua berkas di kirim melalui email ke : kasubid.psi@bappenas.go.id dengan subject "Tenaga Ahli Tenaga Ahli Analisa Konten Website 2018"

- Hanya pelamar peserta yang memenuhi kualifikasi dan menggunakan Subject sesuai ketentuan yang akan dihubungi oleh tim seleksi melalui email/WA

- Mohon berkas yang dikirim tidak dalam bentuk terkompresi seperti zip, rar, atau sejenisnya

Pendaftaran paling lambat tanggal 16 september 2018
Share on Google Plus

About zivilia aishiteru

0 comments:

Post a Comment